Friday, June 28, 2019

Contoh Soal Tentang Masyarakat Madani Beserta Jawabannya (PG + Essay)

  Ahmad Anton       Friday, June 28, 2019
Apa yang akan teman pelajari disini merupakan materi-materi yang telah dirangkum dalam bentuk soal, dimana berisikan pertanyaan-pertanyaan seputar masyarakat madani, ciri-ciri dan bagaimana suatu negara mampu mewujudkan dan menerapkaannya. Bukan hanya itu, ada contoh soal essay juga seputar masyarakat madani yang diharapkan mampu menjadi bahan referensi yang bagus untuk kegiatan belajar mengajar teman semuanya.

Oh ya, sebelum teman membaca contoh soal yang kamimaksud, ada baiknya agar teman selalu mengkoreksi setiap jawaban yang tersedia, terlebih untuk pilihan ganda. Disamping keterbatasan kami sebagai manusia, kami juga sukai lalai dan itu membuka celah kami untuk melakukan kesalahan. Tapi disamping itu, Totalitas disetiap Konten Siwaunggul.com adalah prioritas yang selalu kami utamakan. Perihal pembahasan materi kali ini, bisa teman simak berikut ini.

Soal Latihan Tentang Masyarakat Madani PG

Latihan soal mengenai ciri-ciri masyarakat madani

1. Menyusun program pengembangan masyarakat melalui musyawarah sehingga semua warga terlibat dan mengetahui sekaligus bisa melaksanakannya dangan baik. Hal ini merupakan contoh perilaku budaya demokrasi dalam lingkungan ...
a. Keluarga
b. Sekolah
c. Masyarakat
d. Media masa
e. Sekolah menengah
Jawaban: d

2. Civil Society disebut juga dengan ...
a. Demokrasi
b. Pancasila
c. Toleransi
d. Masyarakat madani
e. Budaya demokrasi
Jawaban: d

3. Yang termasuk pembagian kekuasaan menurut mintesquieu adalah ...
a. Liberal
b. Komunis
c. Parlementer
d. Legislatif
e. Demokrasi
Jawaban: d

4. Menempati hukum pada posisi teratas merupakan prinsip demokrasi yaitu ...
a. Keterlibatan warga negara
b. Keterlibatan masyarakat dan pemerintah
c. Kebebasan
d. Supremasi hukum
e. Pemisahan kekuasaan
Jawaban: d

Soal terkait: Soal UAS Seni Budaya Kelas XII Beserta Jawabannya

5. Kekuasaan untuk mengadili, dalam rangka menegakkan undang-undanng yang telah dibuat merupakan kekuasaan ...
a. Legislatif
b. Esekutif
c. Yudikatif
d. Liberal
e. Komunis
Jawaban: c

6. Yang tidak termasuk pilar masyarakat madani adalah berikut ini, yaitu ...
a. Adanya lembaga pendidikan
b. Adanya perguruan tinggi
c. Adanya lembaga pers
d. Adanya perbedaan
e. Adanya lembaga swadaya
Jawaban: d

7. UU Politik No. 2 Tahun 1999 berisikan tentang ...
a. Partai politik
b. Pemerintah daerah
c. HAM
d. Pemerintah pusat
e. Pemilihan umum
Jawaban: a

8. Civil society disebut juga dengan istilah ...
a. Masyarakat madani
b. Demokrasi
c. Masyarakat kuno
d. Masyarakat modern
e. Toleransi antar masyarakat
Jawaban: a

9. Demokrasi pancasila berasaskan pada ...
a. Tenggang rasa
b. Gotong Royong
c. Musyawarah dan kemanusiaan
d. Musyawarah dan kekeluargaan
e. Saling menolong
Jawaban: d

10. Dibawah ini yang merupakan penyimpangan yang terjadi pada masa orde baru, kecuali ...
a. Lemahnya peran parlemen
b. Lemahnya peran menteri
c. Lemahnya peran partai politik
d. Terbatasnya kebebasan pers
e. Desentralisasi kekuasaan
Jawaban: e

11. Demokrasi yang berdasarkan kebebasan individualisme disebut ...
a. Liberal
b. Komunis
c. Formal
d. Langsung
e. Proletar
Jawaban: a

12. Menurut Prof. Dr. M. A S Hikam, ciri utama masyarakat madani adalah berikut ini, kecuali ...
a. Kesukarelaan
b. Kebersamaan
c. Keswasembadaan
d. Kemandirian yang tinggi terhadap negara
Jawaban: b


13. Aspek yang menjadi semangat para penyelenggara dan para pemimpin pemerintahan adalah ...
a. Material
b. Optatif
c. Tools
d. Kejiwaan
e. Organisasi
Jawaban: d

14. Berdasarkan asas musyawarah mufakat yang diliputi semangat kekeluargaan dan gotong royong merupakan salah satu prinsip demokrasi ...
a. Pancasila
b. Modern
c. Proletar
d. Liberal
e. Langsung
Jawaban: a

15. Pada kurun waktu 1998 - 1999 merupakan demokrasi ...
a. Masa transisi
b. Masa modern
c. Masa orde baru
d. Masa orde lama
e. Masa liberal
Jawaban: a

16. Demokrasi pancasila adalah demokrasi kedaulatan rakyat yang dijiwai dan diintegrasikan dengan sila-sila lainnya. Hal ini dikemukakan oleh ...
a. Dardji darmodharjo
b. Notonagoro
c. Jendral soeharto
d. S. Pamuji
e. Aristoteles
Jawaban: c

17. Demokrasi pancasiila adalah paham demokrasi yang bersumber dari kepribadian falsafah hidup bangsa indonesia, Pernyataan tersebut merupakan pendapat dari ...
a. Dardji darmodharjo
b. Jendral soeharto
c. Notonagoro
d. Plato
e. S. Pemuji
Jawaban: a

Soal terkait: Soal UTS Kewirausahaan Kelas XI Beserta Jawabannnya

18. Menurut Prof. S. Pemuji, demokrasi pancasila mengandung enam aspek diantaranya dibawah ini, kecuali ...
a. Aspek formal
b. Aspek kejiwaan
c. Aspek material
d. Aspek non materi
e. Aspek agamis
Jawaban: d

19. Demokrasi terpimpin berlangsung pada tahun ...
a. 1959 - 1961
b. 1962 - 1965
c. 1973 - 1976
d. 1987 - 1989
e. 1965 - 1969
Jawaban: a

20. Pada tanggal berapakah pemberontakan G-30 S/PKI yang menjadi puncak berakhirnya demokrasi terpimpin?
a. 31 September 1965
b. 30 September 1965
c. 31 September 1964
d. 30 September 1964
e. 30 September 1966
Jawaban: b

Nah, kalo diatas kita belajar masyarakat madani dalam bentuk PG, sedangkan dibawah kita akan belajar dalam bentuk Essay. Silahkan teman simak baik-baik berikut ini atau bisa juga langsung klik Baca Disini

Latihan Soal Essay Tentang Masyarakat Madani

1. Sebutkan 3 proses terbentuknya masyarakat madani?
Jawaban:
a) Adanya pemahaman yang sama
b) Adanya keyakinan dan saling percaya
c) Adanya satu hati yang saling tergantung

2. Jelaskan upaya mengatasi kendala yang dihadapi indonesia dalam mewujudkan Masyarakat Madani?
Jawaban:
a) Dengan mengedepankan integrasi nasional, Strategi ini berpandangan bahwa sistem demokrasi tidak mungkin berlangsung dalam masyarakat yang belum memiliki kesadaran berbangsa dan bernegara yang kuat
b) Adanya reformasi sistem politik demokrasi, Strategi ini berpandangan bahwa untuk membangun demokrasi tidak usah menunggu rampungnya tahap pembangunan ekonomi
c) Membangun masyarakat madani sebagai basis yang kuat kearah demokratisasi, Strategi ini muncul akibat kekecewaan terhadap realisasi dari strategi pertama dan kedua

3. Jelaskan perbedaan demokrasi liberal, komunis dan pancasila?
Jawaban:

1. Demokrasi liberal

  • Warga negera mempunyai kebebasan yang luas untuk bertindak, asal tidak melanggar hukum
  • Masalah ketuhanan adalah masalah pribadi negara tidak mencapai urusan agama warga negara bebas beragama atau tidak beragama
  • Dalam perekonomian membuka persaingan sekuat-kuatnya, akumulasi modal berada pada beberapa kelompok kecil masyarakat
  • Kepentingan dan hak warga negara lebih dipentingkan dari pada kepentingan masyarakat
  • Kekuasaan tertinggi di pegang oleh golongan bangsawan

2. Demokrasi komunis

  • Hukum yang berlaku disana kurang ketat sehingga keadaan kaum ada batasan-batasan tertentu
  • Penganut demokrasi ini tida percaya kepada tuhan, kehidupan manusia berdasarkan suatu evolusi ditentukan oleh hukum-hukum kehidupan tertentu
  • Sistem ekonomi diatur sentralistis atau penguasaan negara kalauada ekonomi swasta ia sangat terbatas
  • Politik berdasarkan kekuasaan pemerintahan dictator dan dilakukan oleh sedikit orang, perbedaan kaya miskin tidak ada, tapi muncul kelas baru
  • Kekuasaan tertinggi dipegang oleh partai

3. Demokrasi pancasila

  • Warga negara menganut aturan sesuai dengan UUD 1945
  • Masalah agama, adalah hak pribadi (Berhak memilih kepercayaan masing-masing)
  • Sistem perekonomian melibatkan pemerintah. Para pengusaha swasta dan seluruh rakyat baik golongan ekonomi lemah maupun golongan ekonomi aktif atau kuat. Dalam usaha mencapai kemakmuran bangsa, saling membantu kegiatan ekonomi
  • Praktek katatanegaraan dilasanakan berdasarkan UUD 1945 dan pancasila.
  • Kekuasaan tertinggi dipegang oleh pemerintah

4. Jelaskan ciri-ciri (Karakteristik) Masyarakat madani?
Jawaban:
a) Terintegrasinya individu-individu dan kelompok-kelompok ekslusif kedalam masyarakat melalui kontrak sosial dan aliansi sosial
b) Menyebarnya kekuasaan sehingga kepentingan-kepentingan yang mendominasi dalam masyarakat dapat dikurangi oleh kekuatan-kekuatan alternatif
c) Meluasnya kesetiaan (Loyalty) dan kepercayaan (Trust) sehingga individu-individu mengakui keterkaitannya dengan orang lain dan tidak mementingkan diri sendiri
d) Dilengkapinya program-program pembangunan yang didominasi oleh negara dengan program-program pembangunan yang berbasis masyarakat
e) Terjembatinya kepentingan-kepentingan individu dan negara karena kenggota organisasi-organisasi volunter mampu memberikan masukan-masukan terhadap keputusan-keputusan pemerintah

5. Jelaskan ciri-ciri umum masyarakat madani?
Jawaban:
  • Free publik sphere (Ruang publik yang bebas), yaitu masyarakat memiliki akses penuh terhadap setiap kegiatan publik, mereka berhak melakukan kegiatan secara merdeka dalam menyampaikan pendapat, berserikat, berkumpul serta mempublikasikan informasi kepada publik
  • Demokratisasi, Yaitu proses untuk menerapkan prinsip-prinsip demokrasi sehingga mewujudkan masyarakat yang demokratis. Untuk menumbuhkan demokratisasi dibutuhkan kesiapan anggota masyarakat berupa kesadaran pribadi, kesetaraan dan kemandirian serta kemampuan untuk berperilaku demokratis kepada orang lain dan menerima perlakuan demokratis dari orang lain
  • Toleransi, Yaitu kesediaan individu untuk menerima pandangan-pandangan politik dan sikap sosial yang berbeda dalam masyarakat, sikap saling menhargai dan menghormati pendapat serta aktivitas yang dilakukan oleh orang atau kelompok lain
  • Pluralisme, Yaitu sikap mengakui dan menerima kenyataan masyarakat yang majemuk disertai dengan sikap tulus bahwa kemajemukan sebagai nilai positif dan merupakan rahmat dari tuhan yang maha esa
  • Keadilan sosial (Social justice), Yaitu keseimbangan dan pembagian yang proporsional antara hak dan kewajiban, serta tanggung jawab individu terhadap lingkungannya

Nah itu dia pembahasan tentang Contoh soal masyarakat madani. Jika sekiranya teman menginginkan pemaparan soal diatas dalam bentuk file yang bisa diaplikasikan kedalam print out yang teman miliki, silahkan langsung saja klik: Download Soal Latihan Masyarakat Madani Beserta Jawabannya

Sekian darkamu dan Salam Pintar
logoblog

Thanks for reading Contoh Soal Tentang Masyarakat Madani Beserta Jawabannya (PG + Essay)

Previous
« Prev Post

No comments:

Post a Comment